Solo traveling menjadi alternative yang bisa kalian pilih untuk liburan di era new normal seperti ini. Hal ini tentu saja dimaksudkan agar tidak terlalu banyak melibatkan orang dan menimimalisir kontak langsung dengan orang lain.
Traveling saat pandemic seperti ini, baiknya kita selalu mematuhi protocol kesehatan yang berlaku dan menjaga jarak. Dan ada baiknya pula kita tidak membuat kerumunan salah satu caranya adalah dengan menghindari liburan bersama rombongan.
Saat traveling ke Kuala Lumpur |
Namun ketakutan itu sebenarnya hanya ada di pikiran kita
sendiri. Nyatanya setelah dilakukan, ketakutan-ketakutan tersebut tidak pernah
terjadi. Solo traveling sebenarnya seru banget kok kawan dan banyak banget
manfaat yang bisa kita peroleh.
Karena berlibur sendirian, tentunya kalian harus
mempersiapkannya dengan matang agar perjalanan kalian lancar mulai berangkat
sampai pulang ke rumah. Apa saja yang harus kalian persiapkan sebelum memulai
solo traveling.
Yang Harus Disiapkan Sebelum Solo Traveling
1. Menentukan Tujuan Wisata
Pic from pexels.com |
Setelah menentukan lokasi tujuan wisata, lanjutkan dengan
membuat ittinerary perjalanan. Hal ini berfungsi untuk mengatur waktu kalian
selama perjalanan. Selain itu ittinenary perjalanan akan membantu kalian agar
tidak kebingungan setelah sampai di kota tujuan.
Pilihlah lokasi wisata yang aman dan nyaman buat solo
traveling. Terutama buat solo traveler wanita, karena ada beberapa negara yang
kurang aman untuk dikunjungi sendirian.
2. Memilih Transportasi
Pic from pexels.com |
Bila kalian menggunakan moda transportasi udara untuk sampai
di kota tujuan wisata, ada baiknya memesan tiket jauh-jauh hari sebelum
keberangkatan untuk mendapatkan harga yang murah. Sedangkan bila menggunakan
kereta api, baiknya memesan sebulan sebelum keberangkatan. Hal ini dikarenakan
moda transportasi kereta api banyak sekali peminatnya sehingga tiket cepat
habis.
Kalian juga bisa menggunakan kendaraan pribadi saat solo
traveling. Namun ada baiknya dihindari, karena kalian tidak bisa beristirahat
selama perjalanan sehingga yang ditakutkan akan lelah saat sampai kota tujuan.
3. Membawa Uang Cadangan
Pic from pexels.com |
Sebelum melakukan perjalanan pastikan budget kalian cukup. Namun sepas-pasannya budget kalian, usahakan bawa uang lebih. Karena bepergian sendirian, akan susah bila kalian nanti kehabisan uang di kota tujuan wisata.
Uang cadangan ini berfungsi bila terdapat pengeluaran yang
tak terduga saat berada di destinasi wisata. Simpanlah uang cadangan di tempat
yang berbeda. Kalian tak akan pernah tau apakah dalam perjalanan nanti akan
membutuhkannya. Jadi ada baiknya melakukan antisipasi seperti ini.
4. Memilih Penginapan
Pic from beshostels.co.id |
Ada banyak pilihan penginapan yang kadang bikin kita bingung
untuk menentukan. Karena bepergian sendiri biaya traveling bisa jadi lebih
tinggi dibanding saat bepergian secara rombongan. Beberapa kali solo traveling
aku memilih nginep di hostels. Hal ini dikarenakan harga sewa hostel yang tergolong
murah sehingga bisa menekan biaya traveling yang dikeluarkan.
Selain biayanya yang murah meriah, banyak sekali pengalaman
seru yang aku dapatkan saat menginap di hostel. Kadang di tempat yang sangat
sederhana kita bisa mendapat pengalaman paling mengesankan ketimbang di
tempat-tempat mewah. Namun semua itu kembali lagi ke budget yang kalian punya.
Buat kalian yang belum familiar dengan kata hostel, hostel
adalah tempat menginap di mana berbagai fasilitas disediakan untuk digunakan
bersama seperti kamar mandi, ruang TV, area duduk atau kerja dan sebagainya.
Meskipun ada beberapa hostel yang hadir dengan kamar tidur private, hostel pada
umumnya memiliki kamar tidur yang juga digunakan bersama seperti asrama.
Apa perbedaan hostel dengan hotel? Meski memiliki pengucapan
yang hampir sama, namun hostel dan hotel memiliki pengertian yang berbeda.
Perbedaan dasar hostel dan hotel adalah fasilitas yang diberikan. Hotel memiliki
fasilitas-fasilitas dasar di setiap kamar yang dapat digunakan tamu secara
private. Sedangkan hostel menyediakan fasilitas-fasilitas dasar yang digunakan
secara bersama-sama oleh semua tamu.
Ada beberapa hal yang perlu kalian perhatikan dalam memilih hostel saat solo traveling.
Keamanan dan Kenyamanan
Saat melakukan solo traveling, keamanan dan kenyamanan
merupakan prioritas utama dalam memilih tempat menginap. Penginapan merupakan
tempat kalian untuk beristirahat dan memulihkan tenaga setelah seharian
melakukan perjalanan. Maka pilihlah penginapan yang nyaman dan juga aman.
Saat bepergian sendiri, tak hanya keamanan diri sendiri yang
perlu diperhatikan tapi juga barang-barang bawaan kalian. Hal pertama yang
biasa aku pastikan saat memilih penginapan adalah ketersediaan loker untuk
menyimpan barang-barang pribadi. Selain itu juga ada tidaknya petugas kemanan
di penginapan.
Dengan begitu kita akan merasa tenang saat beristirahat.
Jika pikiran terasa tenang, hatipun ikut senang.
Menyesuaikan Dengan Budget
Saat traveling, menentukan budget menjadi salah satu hal
yang wajib banget diperhatikan. Pilih penginapan dengan biaya yang sesuai
dengan budget yang kalian miliki. Jangan memaksakan untuk menginap di
penginapan dengan biaya yang melebihi budget yang kalian miliki.
Sisihkan uang tersebut, agar tak tercampur dengan uang yang
dipakai untuk keperluan lainnya.
Lokasi Dekat dengan Tempat Wisata
Carilah penginapan yang dekat dengan tempat wisata yang akan
kalian tuju. Hal ini untuk memudahkan kalian saat akan berjalan-jalan ke
destinasi wisata tujuan kalian. Selain itu juga memudahkan mobilitas kalian
menuju tempat wisata. Beberapa hostel bahkan berlokasi sangat dekat dari tempat
wisata, sehingga kalian hanya perlu berjalan kaki saja menuju sana.
Selain itu carilah yang akses transportasinya mudah. Misal
dekat stasiun atau halte bus. Selain memudahkan kalian menuju tempat wisata,
saat menggunakan transportasi umum kalian berkesempatan untuk berinteraksi
dengan penduduk sekitar.
Fasilitas yang Disediakan
Fasilitas tiap penginapan berbeda-beda, carilah yang sesuai
dengan kebutuhan kalian. Misal menyediakan loker, ruangan be-AC, memiliki dapur
bersama, Free Wi-Fi, memberikan sarapan dan lain sebagianya.
Untuk memastikan bagus tidaknya fasilitas yang diberikan
penginapan, kalian bisa cek review pengunjung. Pilih yang rating starnya bagus,
agar kamu tidak kecewa saat datang ke sana.
Buat kalian yang mau solo traveling dan bingung cari
penginapan yang cocok, kalian bisa nyobain reservasi penginapan lewat aplikasi
BestHostels Indonesia. Kalian bisa download aplikasinya di Google Play Store atau buka
websitenya di BestHostels Indonesia
Apa itu BestHostels Indonesia?
BestHostels Indonesia merupakan sebuah travel online khusus yang berfokus pada akomodasi hostel. Platform ini berdiri pada Desember 2018 dengan nama BestHostels Indonesia yang merupakan travel online khusus hostel pertama di Indonesia.Selain hostels kalian juga bisa memesan transportasi lokal selama berwisata, tour ke destinasi wisata, kelas-kelas workshop dan aktivitas menarik lainnya.
Besthostels Indonesia ini sudah tersebar di berbagai wilayah
Indonesia. Seperti Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, NTB, NTT
dan masih banyak lagi.
Alamat kantor BestHostels Indonesia berada di Perumahan Puri
Abasan, Jalan Gunung Salak Villa 888, Padangsambian Klod, Denpasar Timur, Kota
Denpasar (80117). Nomor telepon yang bisa dihubungi +62 811 3883 301, alamat
emailnya info@besthostels.co.id.
Dengan adanya BestHostels Indonesia ini tentunya sangat
memudahkan bagi solo traveler dalam mencari penginapan yang nyaman, aman dengan
harga yang ringan di kantong.
Kenapa Menggunakan BestHostels Indonesia?
- Harga sewa kamar yang ringan di kantong, cocok banget buat solo traveler.
- Terdapat banyak pilihan hostel, tersedia kurasi ratusan hostel terbaik di Indonesia
- Sudah hadir di kota-kota wisata di Indonesia
- Cara pemesanan mudah, cukup download aplikasi BestHostels di Google Play store untuk pengguna android dan App Store untuk pengguna Apple atau kunjungi websitenya www.besthostels.co.id
- Metode pembayaran yang cepat dan mudah, bisa membayar lewat ATM Bank, Transfer Bank, Perbankan Online, Mini Market, Kartu Kredit dan e-Wallet
- Banyak promo yang menggiurkan tiap bulannya
- Fasilitas hostel penunjang yang lengkap dan bagus.
- Pengalaman traveling yang seru dan tak terlupakan
Tipe Kamar di BestHostels Indonesia
BestHostel Indonesia tak hanya menyediakan kamar sharing atau
dormitory room namun juga ada kamar pribadi yang bisa dipesan. Ini jenis-jenis kamar
yang bisa kalian pilih saat traveling
Dormitory (Kamar Asrama)
Pic from instagram @besthostels_id |
Dormitory (kamar asrama) merupakan kamar yang bersifat sharing room. Kamar ini biasanya dihuni 4 orang atau lebih. Umumnya sih dihuni 6 hingga 8 orang, tapi ada juga yang bisa menampung 20 orang.
Untuk tempat tidurnya bertipe single bed (tunggal) yang
umumnya berukuran 90x200 cm dan berupa tempat tidur tingkat (bunk bed).
Tipe-tipe dormitory room ada bermacam-macam sperti mix dorm (campur laki-laki
dan perempuan), woman only (khusus wanita), male only (khusus laki-laki), dan
shared dorm.
Private room
Pic from instagram @besthostels_id |
Ada beberapa hostel yang menyediakan private room. Jika kalian tidak suka berkumpul dengan orang banyak, kalian bisa memilih private room. Kamar tipe private room biasanya memilliki twin bed atau single bed.
Selain itu kamar ini juga memiliki kamar mandi dalam. Jenis
kamar seperti ini pas banget buat kalian yang ingin menikmati waktu me time.
Dari segi harga tentu saja ada perbedaannya. Untuk kamar jenis private room
memiliki harga sedikit lebih mahal dibandingkan dengan tipe dormitory room.
Tentu saja hal ini sebanding dengan kualitas yang didapat.
Fasilitas yang Disediakan di BestHostels Indonesia
Dapur Bersama
Pic from besthostels.co.id |
Dengan adanya dapur bersama ini kalian bisa menekan budget
makan dengan memasak makanan sendiri. Biasanya sih aku suka masak mie instan
atau bikin minuman hangat seperti teh atau susu.
Karena digunakan bersama, jika kalian sudah selesai menggunakan peralatan di
dapur bersama, jangan lupa buat membersihkannya ya, biar bisa digunakan oleh
pengunjung lainnya.
Ruang Bersama
Pic from instagram @besthostels_id |
Ruang bersama ini biasanya dilengkapi dengan meja dan kursi
atau sofa. Beberapa hostel kadang juga menambahnya dengan televisi, rak buku
dengan banyak macam buku yang bisa kalian baca atau permainan yang dimainkan
rame-rame seperti kartu UNO, ular tangga, papan catur dan lain-lain.
Ruang bersama ini cocok banget buat kamu menghabiskan waktu
selama di hostel.
Pelayanan BestHostels Indonesia Selama Pandemi
Selama pandemic pelayanan di BestHostels Indonesia selalu merapkan protocol
kesehatan yang berlaku. Protokol kesehatan di hostels diantaranya menyediakan hand
sanitizer, mengecek suhu tubuh para tamu, melakukan penyemprotan desinfektan
menyeluruh dan juga melakukan social distancing. Untuk kamar tipe dormitory
room misalnya, sebagian bed akan ditutup guna menjaga jarak antar tamu.
Dengan diberlakukannya protokol kesehatan yang ketat, kalian
nggak perlu lagi ragu untuk menginap di hostel saat traveling.
Cara Memesan Penginapan di BestHostels Indonesia
- Download aplikasi BestHostels Indonesia di Google Play Store atau kunjungi websitenya di BestHostels Indonesia.
- Lakukan registrasi dengan klik tombol “sign up” di pojok kanan atas.
- Isi kolom data diri kalian di kolom yang telah disediakan, bila sudah klik tombol “register now”.
- Setelahnya akan ada panduan untuk mengecek email, dimana ada kiriman di email kalian sebagai tanda aktivasi. Cek email kalian dan lakukan aktivasi email dengan klik link yang telah dikirimkan.
- Setelah itu kembali ke website BestHostels Indonesia dan kalian bisa langsung melakukan pemesanan.
- Pilih tempat yang kalian tuju dan tanggal chek in dan chek out, juga jumlah pengunjung.
- Lalu klik tombol search. Nantinya akan muncul banyak pilihan hostel yang bisa kalian pilih.
- Klik hostel mana yang kalian inginkan. Nanti akan muncul deskripsi hostel tersebut, mulai dari fasilitas yang disediakan, tipe kamar, harga perkamar, lokasi, hingga review pengunjung.
- Pilihlah kamar sesuai dengan kebutuhan kalian dengan klik tombol “book now”
- Langkah selanjutnya adalah mengisi data diri tamu. Jika kalian memesan untuk orang lain, kalian bisa mengisikan nama dan nomor telepon yang bisa dihubungi orang tersebut.
- Lalu setelahnya klik tombol “confirm your book” dan lakukan pembayaran.
- Pembayaran bisa dilakukan lewat ATM Bank, Transfer Bank, Perbankan Online, Mini Market, Kartu Kredit dan e-Wallet
Mudah bukan cara menggunakannya. Jadi sudahkah kalian siap
buat solo traveling?
Tidak ada komentar
Posting Komentar