Insto Dry Eyes, Digital Savvy Wajib Punya Nih

Jaman sekarang sapa sih yang nggak berkutat dengan teknologi digital, iya gak? Semuanya kini serba digital. Apalagi sebagai seorang blogger udah pasti setiap harinya bertemu dengan perangkat digita

Mulai dari menulis artikel yang mengharuskan memandang layar laptop dengan durasi yang cukup lama. Hingga edit foto atau gambar yang harus menatap layar ponsel dalam waktu yang tidak sebentar.

Menatap layar ponsel dan laptop dalam waktu yang cukup lama ini ternyata memiliki pengaruh  buruk lho buat kondisi mata. Layar laptop , ponsel atau alat elektronik lainnya mengandung sinar biru yang dapat menyebabkan mata kering dan mata lelah.  

Gejala Mata Kering

Mata kering adalah kondisi ketika mata tidak mendapatkan pelumasan cukup dari air mata. Kondisi ini menyebabkan rasa tidak nyaman pada mata bahkan bisa merusak lapisan bening di bola mata yang berakibat pada gangguan penglihatan.

Nah, gimana cara agar kita tau kalau mata kita mengalamai kondisi mata kering? Berikut gejala yang umumnya dialami ketika mata kering.

  1. Mata merah
  2. Mata terasa panas atau terbakar
  3. Gatal
  4. Mata terasa seperti berpasir atau ada yang mengganjal
  5. Mata berair karena iritasi pada mata
  6. Sensitive terhadap sinar matahari
  7. Penglihatan buram fluktuatif (memburuk ketika membaca, bekerja dengan computer, menyetir kendaraan, menonton televisi, dan sebagainya)
  8. Lendir di dalam atau sekitar mata, terutama saat bangun tidur
  9. Mata terasa sakit atau berat
  10. Mata terasa  cepat lelah

Penyebab Mata Kering

Ada beberapa factor yang menyebabkan mata kering. Seperti yang kita ketahui,mata kering terjadi akibat mata tidak mendapatkan pelumasan yang memadai dari air mata.

Berikut beberapa kondisi yang menyebabkan mata kering.

1. Penurunan produksi air mata

Penurunan produksi air mata oleh kelenjar mata menjadi salah satu penyebab mata kering. Penurunan produksi air mata ini biasanya disebabkan oleh

  • Usia tua
  • Penyakit atau kondisi tertentu seperti sindrom sjogren, diabetes, rheumatoid arthritis, lupus, scleroderma, gangguan hormone tiroid, dan kekurangan vitamin A
  • Konsumsi obat-obatan seperti antihistamin, dekongestan, antidepresan, obat hipertensi, obat jerawat, obat penyakit Parkinson, atau obat-obat terapi pengganti hormon
  • Kerusakan kelenjar air mata akibat terapi radiasi atau operasi laser mata

2. Air Mata Cepat Kering

Air mata terdiri dari berbagai komposisi, jika salah satu komponen air mata tidak cukup atau tidak diproduksi sama sekali maka air mata akan lebih cepat menguap. Menyebabkan mata menjadi cepat kering.

Beberapa kondisi ini menyebabkan mata cepat kering :

  • Blefaritis posterior
  • Kondisi yang membuat mata jarang berkedip, contohnya membaca dan bekerja terlalu lamadi depan layar laptop atau karena menderita penyakit Parkinson
  • Gangguan pada kelopak mata, yaitu kelopak mata yang berbalik ke luar (ektropion) berbalik ke dalam (entropion)
  • Alergi pada mata
  • Cuaca kering atau berangin
  •  Polusi udara
  • Defisiensi vitamin A

Bahaya Mata Kering

Jangan anggap remehkan kondisi mata kering, karena kondisi mata kering dapat memicu terjadinya sejumlah gangguan  mata lainnya. Berikut beberapa jenis gangguan mata yang terjadi akibat mata kering.

Infeksi mata

Fungsi air mata adalah untuk membasahi permukaan mata agar tetap lembab dan bersih dari deb, serpihan dan mikroorganisme yang dapat merusak korne mata. Jika mata kering maka akan sangat mudah untuk mata terinfeksi hal-hal yang datang dari luar seperti polusi dan bakteri.

Kerusakan kornea mata

Mata kering yang tak segera diobatai akan menimbulkan rasa gatal dan perih.  Saat kondisi ini terjadi beberapa orang akan menggosok mata mereka. Hal ini menyebabkan goresan pada lapisan kornea mata.

Luka kecil akibat goresan ini biasanya dapat sembuh sendiri. Namun goresan yang lebih dalam atau cedera lain dapat menyebabkan jaringan parut kornea dan masalah penglihatan.

Kehilangan penglihatan

Hal yang satu ini memang jarang sekali terjadi. Namun jika kondisi mata kering terus menerus diabaikan maka resiko untuk mengalami pengaburan dalam penglihatan akan terus meningkat.

Insto Dry Eyes Solusi Buat Mata Kering

Saat merasa mata mulai kering karena terlalu lama manatap layar laptop, Insto Dry Eyes menjadi pilihan aku untuk mengatasinya. Kenapa memilih #InstoDryEyes sebagai #SolusiMataKering? Karena Insto Dry Eyes mengandung bahan aktif tetrahydrozoline HCE yang berfungsi untuk memperkecil pembuluh darah di mata yang melebar saat terjadi mata merah dan iritasi.

Selain itu, Insto Dry Eyes juga mengandung bahan aktif hydroxypropyl methylcellulose yang memberikan efek peluma seperti air mata, sehingga dapat mengatasi mata kering.

Tentang Insto Dry Eyes 

Bahan Aktif

Tetrahydrozoline HCI, hydroxypropyl methylcellulose (Hypromellose)

Golongan

Obat bebas

Kategori

Obat tetes mata

Manfaat

Meringankan gejala iritasi mata ringan, seperti mata merah, gatal atau kering

Digunakan oleh

Dewasa

Insto untuk ibu hamil dan menyusui

Kategori N : Belum dikategorikan. Belum diketahui apakah kandungan Insto dapat terserap ke dalam ASI atau tidak.

Bila sedang hamil atau menyusui, jangan menggunakan obat ini tanpa berkosultasi dengan dokter

Bentuk obat

Cairan tetes mata

Aturan Pakai

Teteskan Intso Dry Eyes 2-3 tetes pada tiap mata sebanyak 3 kali sehari, atau sesuai dengan anjuran dokter.

Cara Menggunakan Insto Dry Eyes Pada Mata

Baca aturan pakai yang tertera pada kemasan sebelum menggunakan insto. Gunakan Insto sesuai dengan dosis yang dianjurkan.

Jangan lupa mencuci tangan sebelum dan setelah menggunakan insto. Dan perlu diingat, pastikan agar ujung botolnya tidak tersentuh atau terkena permukaan benda apapun agar tidak terkontaminasi.

Dongakkan kepala ke belakang dan tarik kelopak mata bagian bawah hingga membentuk kantung, lalu teteskan obat ke dalamnya. Setelah obat diteteskan, tutup mata dan tekan bagian ujung mata yang dekat dengan hidung selama 2-3 menit, lalu tundukkan kepala ke bawah.

Hindari menekan dan menggosok mata, atau mengedip supaya obat dapat bekerja dengan baik. Jika perlu meneteskan lebih dari 1 jenis obat di mata yang sama, beri jeda 5 menit sebelum menetskannya lagi.

Buat kalian yang menggunakan lensa kontak, lepaskan terlebih dahulu sebelum menggunakan insto. Tunggu setidaknya 10 menit setelah menggunakan insto sebelum memasang kembali lensa kontak.

Yang terakhir, simpan insto di wadah tertutup. Hindari menyimpan obat di tempat yang panas, lembab atau terkena paparan sinar matahari secara langsung. Jauhkan obat dari jangkauan anak-anak.

Yang Harus Diperhatikan Sebelum Menggunakan Insto Dry Eyes

Jangan gunakan Insto jika kalian memiliki alergi terhadap kandungan yang ada di dalamnya.

Konsultasikan dengan dokter jika kalian berencana menggunakan insto bersama dengan obat lain, suplemen atau produk herbal.

Konsultasikan dengan dokter jika kalian sedang hamil, menyusui atau sedang merencanakan kehamilan

Konsultasikan dengan dokter jika kalian pernah atau sedang menderita glaucoma, penyakit jantung, nyeri dada, hipertensi, diabetes, infeksi atau cedera mata, atau hipertiroidisme.

Jangan langsung mengemudikan kendaraan atau mengoperasikan alat yang membutuhkan kewaspadaan setelah menggunakan insto, karena obat ini menyebabkan penglihatan kabur sementara.

Jangan meggunakan insto dalam jangka lama. Jika keluhan yang dialami belum membaik atau malah memburuk setelah 7 hari pemakaian, konsultasikan ke dokter.

Segera temui dokter jika reaksi alergi obat setelah menggunakan insto.

Insto Dry Eyes, Digital Savvy Wajib Punya!

Kenapa digital savvy wajib punya insto dry eyes?

Karena insto dry eyes mengandung bahan aktif yang bekerja sebagai peluma seperti air mata yang membantu banget untuk mengatasi mata kering.

Mengandung bahan akti yang dapat meringankan iritasi mata yang disebabkan oleh kekurangan produksi air mata.

Tersedia dalam ukulan 7.5ml yang ringkas dan mudah dibawa ke mana aja.


Tidak ada komentar

Posting Komentar